Raheem Sterling, Macan Terluka Oleh Rencana Transfer Manchester City, Cetak 3 Gol Pertama Inggris
Gilabola.com – Tiga gol pertama timnas Inggris di Euro 2020 seluruhnya dicetak oleh Raheem Sterling. Bagaimana bisa sang striker 26 tahun itu sebagus ini? Karena ia sangat marah oleh rencana transfer keluar dirinya yang dirancang Manchester City dan manajer Pep Guardiola.
Usai melihat performa hebat Sterling di ajang Euro 2020, Guardiola bisa menyesali rencana transfer semula, yang merancang menawarkan Sterling ke Tottenham Hotspur sebagai gula-gula pemanis agar tim London itu bersedia melepaskan Harry Kane.
Sang striker yang sudah melesakkan 19 gol di semua kompetisi untuk klub dan negaranya itu sudah mendengar soal rencana transfer dirinya oleh City ke Spurs dan sangat marah karena merasa tidak dilibatkan atau ditanya lebih dulu. Kini Sterling akan menjadi pihak yang berada di atas angin setelah mencetak tiga gol pertama the Three Lions di turnamen bergengsi musim panas ini.
Inggris menang atas Jerman pada Rabu dinihari 30 Juni 2021, dengan gol pertama oleh Sterling dan gol kedua oleh Harry Kane, pemain yang membuatnya akan terusir dari Etihad Stadium.
Skuad asuhan Gareth Southgate ini mengalami seret gol sejak penyisihan grup dan berhasil melaju ke 16 besar dengan hanya mencteak dua gol saja, masing-masing satu dalam kemenangan 1-0 atas Kroasia dan satu lagi pada kemenangan 0-1 atas Ceko. Gol ke gawang Manuel Neuer menjadi gol nomor tiganya sepanjang Piala Eropa 2020 ini.
Dengan demikian Sterling menjadi pemain Inggris kedua dalam sejarah yang mencetak tiga gol pertama negaranya dalam sebuah turnamen besar, setelah Gary Lineker melakukannya pada Piala Dunia 1986.
sumber: Raheem Sterling, Macan Terluka Oleh Rencana Transfer Manchester City, Cetak 3 Gol Pertama Inggris - Berita Bola
Tags :
Jasa Whatsapp Blast
Admin Rajangiklan.com
Rajangiklan.com situs jasa tiktok ads, jasa backlink pbn dan jasa google ads, jasa seo website, rekomendasi terbaik #1 di kamboja.
- Jasa Whatsapp Blast
- Februari 24, 1989
- Koh Pich St, Phnom Penh, Kamboja
- Info@rajangiklan.com
- +62 856 1912 110
Post a Comment