Hasil Kualifikasi Piala Dunia: Indonesia Akhiri Tiga Kekalahan Beruntun Dari Thailand
Gila Bola – Dua gol dari Kadek Agung dan Evan Dimas pada laga kualifikasi Piala Dunia 2022, Jumat dinihari 4 Juni 2021 di Dubai, berhasil membawa Indonesia mengakhiri tiga rangkaian kekalahan dari Thailand sebelum ini.
Pertandingan Thailand vs Indonesia berakhir sama kuat 2-2 pada laga yang dilangsungkan di Maktoum bin Rashid Al Maktoum Stadium, Jumat dinihari (4/6). Ini merupakan hasil imbang pertama tim Garuda kita usai tiga head-to-head sebelum itu berakhir dengan kekalahan, memperlihatkan kemajuan di bawah pelatih Shin Tae-Yang.
Anak-anak Indonesia yang sebagian besar berusia di bawah 23 tahun itu tampil di bawah tekanan pasukan Gajah Putih dan bahkan tertinggal lebih dulu pada menit kelima melalui gol Narubodin Weerawatnodom, memanfaatkan kesalahan lini belakang kita.
Namun hanya berselang enam menit jelang akhir babak pertama, Kadek Agung melihat dengan jeli sebuah usaha assist yan dilakukan rekannya dan berlari menjemput bola di dalam kotak untuk kemudian menaklukkan kiper Siwarak Tedsungnoen. Skor 1-1 saat turun minum.
Thailand kembali unggul lebih dulu saat babak kedua baru dimulai lima menit melalui gol Adisak Kraisorn, yang lagi-lagi berhasil dibalaskan oleh para pemain Garuda muda melalui gol Evan Dimas selang 10 menit kemudian.
Secara keseluruhan pertandingan berada di bawah kendali pasukan Akira Nishino asal Jepang. Pelatih Jepang berusia 66 tahun itu sepertinya sudah mempelajari permainan Indonesia dan memerintahkan anak buahnya untuk melakukan serangan-serangan bola atas yang menjadi kelemahan kita.
Gol Kadek Agung
Anda bisa melihat cuplikan gol yang didahului umpan Syahrian Abimanyu di bawah ini. Sebuah assist yang dingin dan sepertinya sudah dilatih berkali-kali. Kadek Agung sudah tahu ke mana bola akan terarah dan menjemputnya di belakang garis pertahanan lawan.
Umpan ciamik dari Abi dengan manis diselesaikan oleh Kadek Agung!#KitaGaruda#MeraihImpian#TimnasDay https://t.co/s99fzJ7WOf pic.twitter.com/ba2HMr06Z0
— PSSI (@PSSI) June 3, 2021
Menit-menit akhir pertandingan diwarnai oleh banjir serangan tim Gajah Putih yang berusaha mencari gol kemenangan. Beruntung tim nasional kita berhasil bertahan mati-matian guna menyelamatkan satu poin.
Sayangnya hasil imbang 2-2 ini tidak banyak menolong nasib timnas Indonesia, yang masih berada di urutan terbawah klasemen Grup G zona Asia, menderita lima kekalahan sebelum ini.
sumber: Hasil Kualifikasi Piala Dunia: Indonesia Akhiri Tiga Kekalahan Beruntun Dari Thailand - Berita Bola
Tags :
Jasa Whatsapp Blast
Admin Rajangiklan.com
Rajangiklan.com situs jasa tiktok ads, jasa backlink pbn dan jasa google ads, jasa seo website, rekomendasi terbaik #1 di kamboja.
- Jasa Whatsapp Blast
- Februari 24, 1989
- Koh Pich St, Phnom Penh, Kamboja
- Info@rajangiklan.com
- +62 856 1912 110
Post a Comment