Pertamina Perketat Pengawasan Elpiji 3 Kg di Siak
Pertamina Perketat Pengawasan Elpiji 3 Kg di Siak
SIAK – Mengantisipasi terjadinya peningkatan konsumsi elpiji di tengah masyarakat jelang libur panjang serta perayaan Maulid Nabi. Pertamina melalui Marketing Operation Region (MOR) I Sumbagut melakukan langkah antisipasi dengan melaksanakan penambahan fakultatif elpiji 3 Kg.
“Di periode normal, penyaluran elpiji 3 kg di wilayah Siak berkisar sekitar 353 ribu tabung per bulan. Untuk mengantisipasi kenaikan jelang libur panjang, kami berikan penambahan sekitar 17 ribu tabung. Sehingga diperkirakan total penyaluran di bulan Oktober mencapai 370 ribu tabung,” ujar Nurhidayanto, Pjs. Unit Manager Communicaton, Relation & CSR Pertamina MOR I.
Tidak hanya melakukan penambahan pasokan, Pertamina juga memperketat pengawasan, salah satunya dengan menetapkan kepada pangkalan, hanya boleh menjual elpiji 3 kg kepada pembeli yang melampirkan fotokopi KTP. Jumlah pembelian pun dibatasi satu tabung untuk satu kepala keluarga. Hal tersebut untuk meminimalisir aksi pengecer yang memanfaatkan penambahan fakultatif.
“Dalam memastikan penyaluran elpiji 3 kg lebih tepat sasaran, kami terus berkoordinasi bersama Disperindag kabupaten Siak serta aparat kepolisian. Agar bersama-sama melakukan pengawasan langsung dilapangan melalui inspeksi mendadak (sidak),” jelas Nurhidayanto.
Sebanyak 346 pangkalan yang mensuplai elpiji bagi warga di Kabupaten Siak juga sudah diperintahkan agar menjual elpiji hanya kepada yang berhak, “Dilarang menjual elpiji ke pengecer, apalagi sampai menjual diatas HET. Jika terbukti melanggar, kami tidak segan memberikan sanksi,” tegas Nuhidayanto.
Pihaknya juga menghimbau warga yang menemukan indikasi pelanggaran oleh pangkalan, agar melaporkan melalui saluran telepon Pertamina 135. Termasuk jika warga merasa ragu akan ketepatan isi elpiji 3 kg. Maka warga berhak meminta pangkalan melakukan penimbangan, atau meminta penggantian tabung.
The post Pertamina Perketat Pengawasan Elpiji 3 Kg di Siak appeared first on Info Berbagai Media Terkini.
source https://beritamedia.id/2020/10/pertamina-perketat-pengawasan-elpiji-3-kg-di-siak/?utm_source=rss&utm_medium=rss&utm_campaign=pertamina-perketat-pengawasan-elpiji-3-kg-di-siak
Tags : News
JASA SEO JUDI ONLINE
Admin Rajangiklan.com
Rajangiklan.com situs jasa tiktok ads, jasa backlink pbn dan jasa google ads, jasa seo website, rekomendasi terbaik #1 di kamboja.
- JASA SEO JUDI ONLINE
- Februari 24, 1989
- Koh Pich St, Phnom Penh, Kamboja
- Info@rajangiklan.com
- +62 856 1912 110
Post a Comment