Kemenko Polhukam Dorong Percepatan Pembangunan Infrastruktur Maritim di Yogyakarta
Polhukam, Yogyakarta – Staf Ahli Bidang Kedaulatan Wilayah dan Kemaritiman Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Laksamana Muda TNI Yusup menyampaikan bahwa Daerah Istimewa Yogyakarta memiliki Potensi Sumber Kekayaan Laut sangat luar biasa yang sampai saat ini belum dapat di eksplorasi maupun eksploitasi secara optimal.
“Dalam memanfaatkan posisi geografi dan sumber daya laut secara optimal untuk kesejahteraan masyarakat Yogyakarta, Pemerintah Daerah DIY memiliki target menyelesaikan pelabuhan Tanjung Adikarto yang sudah dibangun sejak tahun 2004 yang sampai saat ini belum dapat terselesaikan,” jelas Laksda Yusup di Yogyakarta, Rabu (14/10/2020).
Dalam acara rapat koordinasi isu-isu strategis di Provinsi daerah istimewa Yogyakarta tersebut, Yusup mengungkapkan bahwa penyebab belum terselesaikannya Pelabuhan Tanjung Adikarto karena terkendala masalah teknologi pemecah gelombang dan sedimentasi yang cukup tinggi.
“Tindaklanjut pembangunan Pelabuhan tersebut akan mengimplementasikan secara rill visi Gubernur DIY Sri Sultan HB X tahun 2017 sampai dengan 2022 yaitu menyongsong Abad Samudra Hindia demi kemuliaan martabat manusia Yogyakarta,” ungkapnya.
The post Kemenko Polhukam Dorong Percepatan Pembangunan Infrastruktur
Maritim di Yogyakarta appeared first on Info Berbagai Media Terkini.
source https://beritamedia.id/2020/10/kemenko-polhukam-dorong-percepatan-pembangunan-infrastrukturmaritim-di-yogyakarta/?utm_source=rss&utm_medium=rss&utm_campaign=kemenko-polhukam-dorong-percepatan-pembangunan-infrastrukturmaritim-di-yogyakarta
Tags : News
JASA SEO JUDI ONLINE
Admin Rajangiklan.com
Rajangiklan.com situs jasa tiktok ads, jasa backlink pbn dan jasa google ads, jasa seo website, rekomendasi terbaik #1 di kamboja.
- JASA SEO JUDI ONLINE
- Februari 24, 1989
- Koh Pich St, Phnom Penh, Kamboja
- Info@rajangiklan.com
- +62 856 1912 110
Post a Comment