Jose Mourinho Minta Maaf Membahayakan Keselamatan 3 Pemain Spurs
Gilabola.com – Jose Mourinho buru-buru minta maaf setelah membahayakan keselamatan 3 pemain klub Liga Inggris, Tottenham Hotspur.
Jose Mourinho sebelumnya telah mencari masalah dengan membawa 3 pemain Spurs lari di taman. Saat publik beramai-ramai mengecam aksi tersebut, sang manajer buru-buru meminta maaf dan mengakui keteledorannya.
Hanya hitungan menit setelah video Mourinho dan 3 pemainnya di London Park beredar, fans dan masyarakat Inggris murka. Saat pandemi virus corona masih merajalela hingga membuat kondisi kesehatan Perdana Menteri mereka memburuk, apa yang dilakukan oleh The Special One masyarakat nilai tidak spesial sama sekali.
Tanguy Ndombele, Davidson Sanchez dan Ryan Sessegnon adalah para pemain yang diboyong Mourinho dalam latihan pagi hari tersebut. Apa yang dilakukan oleh sang manajer akan membuatnya dipanggil polisi dalam waktu dekat untuk menjelaskan perbuatannya.
Sebelum ada panggilan dari kepolisian, Mourinho lantas mengakui kesalahannya dan meminta maaf kepada semua fans Spurs dan masyarakat Inggris. Kepada The Mirror sang pelatih menyatakan jika keputusan nekatnya telah melanggar aturan pemerintah.
Jose Mourinho seharusnya melatih Ndombele
Baginya sangat penting bagi semua anggota masyarakat untuk mematuhi apa yang disampaikan oleh pemerintah di masa-masa sulit seperti saat ini. Semua pihak harus membantu para pahlawan tim medis di rumah sakit dan layanan kesehatan NHS.
Mourinho pada saat itu seharusnya bertemu Ndombele untuk sesi latihan di ruang tertutup, namun malah keluar dengan pemain lain. Ndombele sendiri sudah kadung tidak betah lagi di Spurs dan ingin segera pindah klub sejak bulan November silam.
Aksi Mourinho telah memancing amarah publik Inggris saat mereka mencemaskan kondisi kesehatan Perdana Menteri Boris Johnson. Amarah itu sedikit mereda setelah Mourinho meminta maaf plus kabar terkini jika sang Perdana Menteri kondisi kesehatannya mulai membaik.
The Guardian hari Kamis ini (9/4) melaporkan jika The Institute for Health Metrics and Evaluation (IHME) di kota Seattle memprediksi akan ada 66.000 kematian di negara itu akibat corona virus pada bulan Agustus. Puncak kematian diprediksi akan terjadi hampir 3.000 jiwa per hari yang jelas mengerikan.
Sumber: Jose Mourinho Minta Maaf Membahayakan Keselamatan 3 Pemain Spurs
Berita Bola
Video Berita Sepak Bola Terbaru
Video Cerita Bola Terlengkap
Tags :
Jasa Whatsapp Blast
Admin Rajangiklan.com
Rajangiklan.com situs jasa tiktok ads, jasa backlink pbn dan jasa google ads, jasa seo website, rekomendasi terbaik #1 di kamboja.
- Jasa Whatsapp Blast
- Februari 24, 1989
- Koh Pich St, Phnom Penh, Kamboja
- Info@rajangiklan.com
- +62 856 1912 110
Post a Comment